PERENCANAAN SALURAN DRAINASE (Studi Kasus Jalan Alternatif menuju Jalan Soekarno Hatta Kota Sangatta)

SUL TAN

Abstract


Kota Sangatta merupakan Ibu Kota Kabupaten Kutai Timur, dengan tingginya curah hujan dalam beberapa tahun terakhir sangat sering terlihat limpasan permukaan didaerah Sangatta, sehingga sangat mengganggu aktivitas warganya. Berbagai upaya sedang dan telah disiapkan pemerintah dalam melakukan antisipasi keadaan alam yang semakin kurang menentu dalam Intensitas hujan.

Apakah hal ini sudah dilakukan secara optimal dalam mengatasi masalah ini. Upaya tersebut berupa pemeliharaan saluran drainase kota, pembenahan sungai-sungai yang melintasi kota, berbagai studi terkait pengendalian banjir kota, pembangunan sarana pengendali banjir serta beberapa aturan telah dikeluarkan untuk pengendalian banjir. Namun demikian upaya tersebut kalah cepat dengan perkembangan kota. Disisi lain seiring dengan kemajuan itu, juga terjadi ancaman degradasi lingkungan yang cukup mengkhawatirkan. 


Full Text:

doc

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


VOL 1. NOMOR 1. AGUSTUS 2012