ANALISIS KINERJA LALU LINTAS PADA RUAS JALAN BHAYANGKARA DAN RUAS JALAN SEKITARNYA TERHADAP BANGUNAN PLAZA MULIA DI KOTA SAMARINDA
Abstract
Kota Samarinda sebagai kota sentral ekonomi di provinsi Kalimantan timur adalah kota yang mempunyai perkembangan yang tumbuh dengan pesat, oleh karena itu maka pemerintah harus menyediakan sarana dan prasarana kota untuk menunjang kelancaran dari pertumbuhan kota Samarinda itu sendiri. Dalam hal perkembangan kota yang paling menonjol dan pesat perkembangannya adalah pusat perbelanjaan. Di kota Samarinda sedikitnya terdapat lima pusat perbelanjaan yang kesemuanya masuk dalam kategori pusat perbelanjaan besar. Salah satu dari pusat perbelanjaan yang ada dipusat kota Samarinda adalah Plaza mulia yang merupakan salah satu tempat penjualan barang dan jasa terpadat dikota Samarinda
Tujuan dari penelitian ini adalah sebagai berikut :
Mengukur dan membandingkan kinerja lalu lintas pada ruas jalan yang diperkirakan terpengaruh oleh sesudah adanya Plaza Mulia dan sebelum adanya Plaza Mulia.
Memberikan solusi – solusi penanganan yang mungkin dilakukan untuk mengatasi masalah – masalah lalu lintas yang terjadi di jalan sekitar pusat kegiatan Plaza Mulia.
Memprediksi tarikan perjalanan yang terjadi akibat adanya Plaza Mulia.
Keywords
Full Text:
docRefbacks
- There are currently no refbacks.
VOL 1. NOMOR 1. AGUSTUS 2012