ANALISA BIAYA DAN WAKTU PEMAKAIAN ALAT BERAT PADA PROYEK PENANGANAN LONGSORAN JALAN LABANAN-TJ. REDEB-BTS. BULUNGAN- GN. TABUR-USIRAN-TJ. BATU KABUPATEN BERAU
Abstract
Produktivitas adalah kemampuan produksi suatu alat berat dengan stuan meter kubik per
jam, Pada penelitian ini merupakan penelitian untuk timbunan pilihan dari sumber galian yang
menggunakan alat berat penimbunan, perataan, pemadatan dan pengangkutan. Produktivitas alat
berat dipengaruhi oleh kapasitas masing-masing alat berat, kondisi kerja dan waktu siklus. Pada
penelitian ini dilaksanakan pada proyek Penanganan Longsoran Jalan Labanan-Tj. Redeb-Btas.
Bulungan-Gn. Tabur-Usiran-Tj. Batu Kabupaten Berau. Dengan menggunakan alat berat dump
truck untuk mengankut tanah timbunan pilihan dari sumber galian yang sdh digali, motor grader
untuk meratakan tanah timbunan yang sudah di buang oleh dump truk, vibrator roller untuk
memedatkan tanah timbunan yang sudah dihampar oleh motor grader, excavator untuk menggali
dan memuat material timbunan ke dalam dump truck. Tujuan dari penelitian ini untuk
mengetahui biaya dan waktu penggunaan alat berat tersebut dalam pekerjaan timbunan pilihan
dari sumber galian. Jumlah total timbunan pilihan dari sumber galian 2.71,43 m³ didapatkan
produktivitas dump truck 115,21 m³/jam, motor grader 39,79 m³/jam, vibrator roller 370,44
m³/jam, excavator 123,64 m³/jam. Dengan waktu penyelesaian dump truck 23,57 jam atau 3,37
hari, motor grader 19,46 jam atau 2,78 hari, vibrator roller 7,33 jam atau 1,05 hari, excavator
21,96 jam atau 3,14 hari. Menggunakan alat berat berupa 4 unit dump truck, 1 unit motor grader,
1 unit vibrator roller, 1 unit excavator. Total anggaran biaya untuk menyelesaikan pekerjaan
tersebut adalah Rp. 425.002.324,56 dibulatkan Rp. 425.002.000,00.
Keywords
References
Rochmanhadi. Ir,1992, “Alat-Alat Berat dan Penggunaanya”, Departemen Pekerjaan Umum,
Jakarta.
Rostiyati, Susy Fatena. 2008. “Alat Berat Untuk Proyek Kontruksi”. Edisi 2. PT. Rineka Cipta,
Jakarta.
Rochamanhadi. Ir,1983, “Kapasitas & Produksi Alat-Alat Berat”, Departemen Pekerjaan Umum
Jakarta.
Rochamanhadi. Ir,1983, “Perhitungan Biaya Pelaksanaan Pekerjaan Dengan Menggunakan
Alat-Alat Berat”, Departemen Pekerjaan Umum, Jakarta.
Adi,ari sasmoko.2017. “Diktat Perkuliahan Mata Kuliah Pemindahan Tanah Mekanis (PTM)”,
Universitas 17 Agustus 1945 Samarinda Provinsi Kaimantan Timur. Peraturan Mentri Pekerjaan
Umum No. 28,2016. “Tentang Pedoman Analisis Harga Satuan Pekerjaan (AHSP)”, Bidang
Pekerjaan Umum.
Damansyah, Nabar., 1998. “Pemindahan Tanah Mekanis dan Alat Berat” Universitas Sriwijaya.
Palembang.
Direktorat Jendral Bina Marga. “Panduan Analisa Harga Satuan No. 028/T/BM/1995”,
Direktorat Jendral Bina Marga Departemen Pekerjaan Umum. Jakarta.1995.
Wigroho, H.Y dan Suryadharma, H. “Pemindahan Tanah Mekanis”, Yogyakarta : Universitas
Atma Jaya, 1993
Refbacks
- There are currently no refbacks.
VOL 1. NOMOR 1. AGUSTUS 2012