KAPABILITAS DYNAMIC GOVERNANCE PADA RENCANA TATA BANGUNAN DAN LINGKUNGAN DI KAWASAN STRATEGIS KABUPATEN (RTBL KSK) KUTAI TIMUR

Bulan Bulan

Abstract


Penelitian ini bertujuan ini untuk mengetahui Kapabilitas Dynamic Governance aspek thinking ahead, aspek thinking, dan thinking across pada Rencana Tata Bangunan dan Lingkungan di Kawasan Strategis Kabupaten (RTBL KSK) Kutai Timur. Metode penelitian yang digunakan yaitu pendekatan kualitatif dengan tipe penelitian deskriptif dengan melakukan pengumpulan yang diperoleh melalui teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Proses analisis data meliputi reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aspek thinking ahead menunjukkan bahwa hal yang perlu diantisipasi adalah perkembangan yang tidak terkendali pada kawasan strategis maupun kawasan disekitarnya dan juga perkembangan/perilaku negatif akibat perkembangan wilayah. Sejumlah catatan antara lain opsi strategi pengendalian rencana di atur melalui rencana kelembagaan yang mencantumkan organisasi pelaksana, dan SDM yang terlibat jadi kedua opsi strategi ini dapat menjadi bagian pengendalian RTBL.Aspek thinking again menunjukkan bahwa Dokumen KLHS tidak bisa dipahami sebagai sebuah aturan yang baku, melainkan sebagai sebuah arahan untuk memilih alternatif-alternatif pemanfaatan yang sesuai dengan kebutuhan. KLHS adalah sebuah bentuk tindakan stratejik dalam menuntun, mengarahkan, dan menjamin efek negatif terhadap lingkungan dan keberlanjutan dipertimbangkan dalam tata ruang.


Keywords


Kapabilitas Dynamic Governance, Lingkungan, Bangunan.

Full Text:

doc

References


Junaedi, J. (2020). Efforts to Prevent Bureaucratic Corruption Based on the Piercing Principles of the Governance Veil in Realizing Good Governance and Clean Governance in Indonesia. Journal La Sociale, 1(2), 10-16.

Kasim, A., Huseini, M., Anwar, R., & Neo, B. S. (2015). Merekonstruksi Indonesia: sebuah perjalanan menuju dynamic governance. Penerbit Buku Kompas.

Narethong, H. (2020). Environmental Governance: Urban Waste Management Model. Journal La Lifesci, 1(2), 32-36.

Pajri, E. H. (2018). Analisis Pelayanan Publik Dalam Perspektif Dynamic Governance (Studi Tentang Kapabilitas Dinamis Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Surabaya Dalam Penyelenggaraan Pelayanan Paspor). Thesis, Universitas Airlangga.

Siong, N. B., & Geraldine, C. (2007). Dynamic Governance: Embedding Culture, Capabilities And Change In Singapore (English Version). World Scientific.

Tahir, M. M., & Nahruddin, Z. (2017). Kapabilitas Dynamic Governance Dalam Optimalisasi Pengelolaan Lahan Terbuka Hijau Di Kota Makassar. CosmoGov: Jurnal Ilmu Pemerintahan, 3(1), 1-13.

Tanuwidjaja, G., Widjaya, J. M., Umum, D. P., & Indonesia, R. (2010). Integrasi tata ruang dan tata air untuk mengurangi banjir di Surabaya. Hidup dan Berkehidupan di Surabaya, 8.

Wirosoedarmo, R., Widiatmono, J. B. R., & Widyoseno, Y. (2014). Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Berdasarkan Daya Dukung Lingkungan Berbasis Kemampuan Lahan. agriTECH, 34(4), 463-472.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.