ANALISIS KUALITAS PELAYANAN PUBLIK BIDANG ADMINISTRASI KEPENDUDUKAN PADA KANTOR KECAMATAN MUARA BENGKAL KABUPATEN KUTAI TIMUR

Heriwandi Heriwandi

Abstract


HERIWANDI. Analisis Kualitas Pelayanan Publik Bidang Administrasi Kependudukan Pada Kantor Kecamatan Muara Bengkal Kabupaten Kutai Timur. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana kualitas pelayanan publik bidang Administrasi Kependudukan di Kantor Kecamatan Muara Bengkal Kabupaten Kutai Timur.

Metode penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Penelitian deskriptif kualitatif merupakan penelitian yang bertujuan untuk menggambarkan dan mendeskripsikan peristiwa maupun fenomena yang terjadi di lapangan dan menyajikan data secara sistematis, faktual, dan akurat mengenai fakta atau fenomena yang terjadi di lapangan. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi.

Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Kualitas pelayanan publik di Kantor Kecamatan Muara Bengkal Kabupaten Kutai Timur sudah diterapkan dimensi Tangibel, Realiability dan Emphaty beserta indikatornya. Namun ada beberapa indikator yang belum berjalan sesuai dengan keinginan masyarakat, antara lain ketidaknyamanan tempat pelayanan termasuk sarana dan prasarana yang belum lengkap, belum ahlinya pegawai dalam menggunakan alat bantu pelayanan, dan ketidakramahan pegawai dalam proses pelayanan. 


Keywords


Kualitas Pelayanan Publik, Pelayanan Publik.

Full Text:

doc

References


Achmat Batinggi. 1999. Manajerial Pelayanan Umum. Jakarta: Universitas Terbuka.

Agus Dwiyanto. 2006. Mewujudkan Good Governace Melayani Publik.Yogyakarta: UGM Press.

Basrowi dan Suwandi. 2008. Memahami Penelitian Kualitatif. Jakarta:Rineka Cipta.

Eny Kusdarini. 2011. Dasar – Dasar Hukum Administrasi Negara dan Asas –Asas Umum Pemerintahan yang Baik. Yogyakarta: UNY Press.

Fandy Tjiptono. 2000. Manajemen Pemasaran. Yogyakarta: Andi Offset. Hardiyabsyah. 2011. Kualitas Pelayanan Publik Konsep, Dimensi, Indikator, dan Implementasinya. Yogyakarta: Gava Media.

H.A.S Moenir. 2002. Manajemen Pelayanan Umum di Indonesia. Jakarta : Bumi Aksara.

Inu Kencana Syafiie. 1999. Ilmu Administrasi Publik. Jakarta: PT. Rineka Cipta.

Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Nomor 63 Tahun 2003 tentang Pelayanan Publik .

Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Nomor 63 Tahun 2004 tentang Pelayanan Publik.

Lexy J. Maleong. 2007. Metode Penelitian Kualitatif. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.

Litjan Poltak Sinambela, dkk. 2011. Reformasi Pelayanan Publik Teori, Kebijakan, Implementasi. Jakarta: Bumi Aksara.

Peraturan Daerah Kab. Sleman No. 7 tahun 2009 tentang penyelenggaraan

Pendaftaran Penduduk dan Pencacatan Sipil dalam Kerangka Sistem Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK).

Ratminto dan Atik Septi Winarsih. 2006. Manajemen Pelayanan.Yogyakarta : Pustaka Pelajar.

Subrata Sumadi. 2012. Metode penelitian. PT Raja Grafindo Persada: Jakarta.

Suharsimi Arikunto. (2010). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: PT Rineka Cipta.

Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik


Refbacks

  • There are currently no refbacks.