IMPLEMENTASI TENTANG SISTEM PENGELOLAAN KEARSIPAN DI KANTOR KECAMATAN SAMARINDA ULU

Maulana maulan B

Abstract


Arsip mempunyai nilai dan peran penting karena arsip merupakan bahan bukti resmi mengenai penyelenggaraan administrasi pemerintahan dan kehidupan kebangsaan Bangsa Indonesia dalam rangka usaha untuk meningkatkan daya guna dan tepat guna administrasi aparatur negara.

Tujuan kegiatan kearsipan yang dielenggarakan oleh pemerintah dimaksudkan untuk menjamin keselamatan bahan pertanggungjawaban nasional tentang perencanaan, pelaksanaan dan penyelenggaraan kehidupan kebangsaan serta untuk menyediakan bahan pertanggungjawaban tersebut bagi kegiatan pemerintah.

Arsip sebagai salah satu sumber informasi membutuhkan suatu sistem pengelolaan yang tepat sehingga dapat menciptakan efektifitas, efisiensi, dan produktifitas bagi organisasi yang bersangkutan.

Pengelolaan arsip dalam sebuah lembaga ternyata tak mudah. Terutama, bagi lembaga pemerintah. Padahal arsip tergolong penting, khususnya untuk dokumentasi berkas, sesuai Undang-Undang Nomor 43 Tahun 2009 tentang Kearsipan dan PP Nomor 28 tahun 2012 tentang Pelaksanaan Undang-Undang Nomor 43 Tahun 2009.

Penyelenggaraan tata kearsipan yang baik harus dapat menjamim ketersediaan arsip yang memberikan kepuasan bagi pengguna serta menjamin keselamatan arsip itu sendiri.Indikator keberhasilan penyelenggaraan arsip adalah sejauh mana kearsipan tersebut memberikan kontribusi dalam pencapaian tujuan organisasi.

Pemusnahan atau disposal arsip adalah tindakan atau kegiatan menghancurkan secara fisik arsip yang sudah berakhir fungsinya serta yang tidak memiliki nilai guna. Penghancuran tersebut harus dilakukan secara total, yaitu dengan membakar habis, dicacah atau dengan cara lain sehingga tidak dapat lagi di kenai baik isi semaupun bentuknya .

Arsip-arsip yang sudah tidak mempunyai nilai kegunaan apabila di simpan terus- menens akan menimbiilkan masalah tersendiri, baik bagi para pegawai pada umumnya maupun bagi pegawai kearsipan khususnya, dan bagi pimpinan organisasi itu sendiri, karena arsip-arsip tersebut membutuhkan tenaga, biaya, peralatan yang tidak sedikit bagi perawatannya.


Keywords


Implementasi, Sistem Pengelolaan Kearsipan, Kecamatan Samarinda Ulu

Full Text:

Doc

References


Barthos, Basir. 2007. Majamen Kerasipan. Jakarta. PT. BumiAksara

Bearden, Will iam O, Thomas N. Igram, Raymond W. LaForge. 2004.

Pemasaran: Prinsip dan Perspekti f, Edisi Keempat

Sedarmayanti.2003. Tata Kearsipan dengan Memanfaatkan Teknologi Modem, cetakan ketiga.Bandung.Mandar Maju

Finch.Llyod.2004. Menjadi Pelanggan Service Representative yang Sukses.

Penejemah Diana R Nainggolan. Cetakan Pertama. Jakarta. PPM.

Gerson, Richard F. 2002. Mengukur Kualitas Pelanggan. Penerjemah Hesti Widyaningrum. Jakarta. PPM.

Gryna, Frank M. 2001. Kualitas PerencanaandanAnalisis,Dari Produk Hingga Penggunaan. Edisi Keempat. Yogyakarta.

Harjati, Lily. 2003. Tidak Cukup Hanya Kepuasan Pelanggan Diperlukan Nilai Pelanggan Untuk Survival. Jurnal Ekonomi Perusahaan. STIE IBII. Jakarta. Vol. 10.No.1. Maret.

Irawan, Hadi. 2003. Sepuluh Kepuasan Pelanggan. PT Elex Media Komputindo. Jakarta.

Kana, Ani Agus. 2001. Mass Castomization Sebuah Alternatif Untuk Meningkatkan Kepuasan Pelanggan. Jumal Kompak. STIE YO.Yogyakarta.No. 3 September.

Kartajaya, Alma Buchari. 2009. Pemasaran Strategik Pendidikan. Alfabeta.

Bandung.

Kotler, Philip. 2000 Manajemen Pemasaran. Edisi Milineum. Edisi Kesepuluh. Edisi Bahasa Indonesia. PT Prenhallindo. Jakarta.

--------- 2007, Manajemen Pemasaran. Edisi Bahasa Indonesia. PT Prenhallindo. Jakarta.

Kotler, Philip. Keller, Kevin Lane. 2008. Manajemen Pemasaran. Edisi Tiga Belas. .ErIangga. Jakarta.

Nawawi, Hadari. 2003. Manajemen Sumber Daya Manusia Gadjah Mada.

University Press

Lupiyoadi, Rambat. 2001. Manajemen Pemasaran Jasa Teori dan Praktik.

Edisi Pertama. Salemba Empat. Jakarta.

Ratminto. Winarsih, Atik Septi. 2005. Manajemen Pelayanan. Cetakan Pertama. Yogyakarta. Pustaka Pelajar.

Sukoco, 2007, Program pengarsipan secara elektronis.

Sunarto. 2006.Custemer Service. Yogyakarta, AMUS Yogyakarta.

Tjiptono, Fandy. 2002. Strategi Pemasaran. Edisi Kedua. Cetakan Keenam Andi.Yogyakarta.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.