PENGARUH MOTIVASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT KARUNIA JAYA SEMESTA

Elisa Maulina -

Abstract


Penelitian ini dilakukan pada PT. Karunia Jaya Semesta yang merupakan perusahaan yang menghargai sumber daya manusia dan bertekat untuk mengembangkan mereka sepenuhnya. Namun adanya kekhawatiran dalam meningkatkan kinerja yang berimbas pada hasil produksi yang dihasilkan. Oleh karena itu di harapkan memiliki motivasi kerja yang tinggi dalam berkerja dan melakukan pekerjaannya secara efektif dan efesien.

Berdasarkan latar belakang yang telah dikemukakan maka yang menjadi rumusan masalah adalah 1). “Apakah Motivasi Instrinsik Berpengaruh Signifikan Terhadap Kinerja Karyawan Pada PT. Karunia Jaya Semesta”. 2). “Apakah Motivasi Ekstrinsik Berpengaruh Signifikan Terhadap Kinerja Karyawan Pada PT. Karunia Jaya Semesta”. 3).“Apakah Motivasi Instrinsik dan Ekstrinsik Berpengaruh Signifikan Terhadap Kinerja Karyawan Pada PT. Karunia Jaya Semesta”

 Tujuan penelitian ini untuk mengetahui dan menganalisis ada pengaruh motivasi instrinsik dan ekstrinsik terhadap kinerja karyawan pada PT Karunia Jaya Semesta.

Dasar teori penelitian ini menggunakan motivasi intrinstik dan ekstrinstik sebagai variabel independen dan kinerja karyawan sebagai variabel dependen.

Penelitian ini menggunakan skala likert dan uji validitas, uji reabilitas,  uji asumsi klasik, uji t serta uji F analisis regresi linear berganda, pengujian hipotesis dengan bantuan program SPSS  16.0 for windows.

Berdasarkan hasil analisis penelitian ini diperoleh persamaan Y=1.004+0.412X1+0.368X2.

Hasil pengujian hipotesis 1 menunjukan ada pengaruh signifikan positif antara motivasi intrinsik terhadap kinerja karyawan pada PT. Karunia Jaya Semesta. Pengujian hipotesis 2 menunjukan ada pengaruh signifikan positif antara motivasi ekstrinsik terhadap kinerja karyawan pada PT. Karunia Jaya Semesta. Pengujian hipotesis 3 menunjukan ada pengaruh signifikan positif antara motivasi intrinsik dan motivasi ekstrinstik terhadap kinerja karyawan pada PT. Karunia Jaya Semesta.


Keywords


Kata Kunci: Motivasi Instrinstik, Motivasi Ekstrinstik dan Kinerja.

References


Arikunto, Suharsimi. 2006. Prosedur Penelitian : Suatu Pendekatan. Reneka Cipta : Jakarta.

Hasibuan, Melayu S.P. 2011. Manajemen Sumber Daya Manusia, Edisi Revisi, PT Bumi Aksara, Jakarta.

Manullang.M. 2001.Manajemen Sumber Daya Manusia. Yogyakarta: Andi Offset

Mangkunegara, A.A Anwar Prabu. 2001. Manajemen Sumber Daya Manusia Perusahaan, Remaja Rosdakarya, Bandung.

Siagian, Sondang. P. 2004. Metode Penelitian Administrasi. Bandung: Alfabeta

Simonora, Henry. 2004. Manajemen Sumber Daya Manusia. Yogyakarta : STIE YKPN.

Santoso, Singgih .2000. Buku Latihan SPSS Statistik Parametrik. Jakarta: PT Elex Media Komputindo




DOI: https://doi.org/10.31293/jma.v4i1.1045

Refbacks

  • There are currently no refbacks.