KINERJA KEUANGAN SATUAN KERJA PERANGKAT DAERAHKANTOR CAMAT TENGGARONG KABUPATEN KUTAI KERTANEGARA

Siti Maimunah, LCA. Robin Jonathan2, Rina Mashitoh Hariyadi3,

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis kinerja keuangan pada Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kantor Camat Tenggarong  Kabupaten Kutai Kartanegaradengan menggunakan alat analisis pertumbuhan (growth) pada Laporan Keuangan SKPD Kantor Camat Tenggarongtahun 2009 sampai dengan tahun 2013.

Rumusan masalah penelitian ini ada 4 (empat) yaitu: “Apakah kinerja keuangan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kantor Camat Tenggarong Kabupaten Kutai Kartanegara pada tahun 2010 meningkat dari tahun 2009, tahun 2011 meningkat dari tahun 2010, tahun 2012 meningkat dari tahun 2011 dan tahun 2013 meningkat dari tahun 2012?”. Dengan hipotesis “Kinerja keuangan (SKPD) Kantor Camat Tenggarong Kabupaten Kutai Kartanegara pada tahun 2010 sampai dengan tahun 2013 mengalami peningkatan”.

Pemecahan masalah dan pembuktian hipotesis dilakukan dengan cara menganalisis pertumbuhan kinerja pada Laporan Keuangan SKPD Kantor Camat Tenggarong dari tahun 2009 sampai dengan tahun 2013. Persentase selisih dari kinerja keuangan tahun n dibandingkan dengan kinerja keuangan tahun n-1 merupakan persentase pertumbuhan tahun n yang kemudian dibandingkan dengan tahun berikutnya menjadi pertumbuhan kinerja yang dicapai oleh SKPD.

Berdasarkan hasil analisis pertumbuhan belanja, tahun 2009 sampai dengan tahun 2013, diperoleh  bahwa pada tahun 2010 kinerja belanja mengalami penurunan sebesar 50,75% dari tahun 2009 karena pembayaran gaji pegawai kelurahan masih dilakukan oleh SKPD Kantor Camat Tenggarong, maka hipotesis pertama: “Kinerja keuangan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kantor Camat Tenggarong Kabupaten Kutai Kartanegara pada tahun 2010 meningkat dari tahun 2009?” ditolak. Pada tahun 2011 terjadi peningkatan pertumbuhan kinerja belanja sebesar 13,68% untuk program pembangunan infrastruktur kecamatan dari tahun 2010. Hipotesis kedua yang berbunyi: “Kinerja keuangan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kantor Camat Tenggarong Kabupaten Kutai Kartanegara pada tahun 2011 meningkat dari tahun 2010?” diterima.Peningkatan pertumbuhan kinerja belanja sebesar 84,37% terjadi pada tahun 2012 dari tahun 2011 maka hipotesis ketiga, “Kinerja keuangan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kantor Camat Tenggarong Kabupaten Kutai Kartanegara pada tahun 2012 meningkat dari tahun 2011?” diterima.Penurunan pertumbuhan kinerja belanja pada tahun 2013 sebesar 76,11% dari tahun 2012 karena belanja barang yang tidak terserap maksimal maka hipotesis keempat, “Kinerja keuangan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kantor Camat Tenggarong Kabupaten Kutai Kartanegara pada tahun 2013 meningkat dari tahun 2012?”ditolak.        

 


Keywords


Kinerja, Pertumbuhan (Growth).

Full Text:

PDF

References


Anonim, 2009, LKPD SKPD Kantor Camat Tenggarong, Kalimantan Timur.

, 2010, LKPD SKPD Kantor Camat Tenggarong, Kalimantan Timur.

, 2011, LKPD SKPD Kantor Camat Tenggarong, Kalimantan Timur.

, 2012, LKPD SKPD Kantor Camat Tenggarong, Kalimantan Timur.

, 2013, LKPD SKPD Kantor Camat Tenggarong, Kalimantan Timur.

Halim, Abdul, 2007, Akuntansi Keuangan Daerah, Salemba Empat, Jakarta.




DOI: https://doi.org/10.31293/jma.v5i1.1810

Refbacks

  • There are currently no refbacks.