PENGARUH FAKTOR PSIKOGRAFIS TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN KONSUMEN MATAHARI DEPARTMENT STORE PLAZA MULIA SAMARINDA

Rury Septiyaningrum1 Elfreda Aplonia Lau2 Eka Yudhyani3

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh yang signifikan antara faktor psikografis yang terdiri dari gaya hidup, karakter kepribadian konsumen dan faktor demografis terhadap pengambilan keputusan konsumen terhadap pembelian di Matahari Department Store Plaza Mulia Samarinda. Penelitian dilakukan kepada pengunjung Matahari Department Store khususnya di Plaza Mulia Samarinda dengan jumlah subjek penelitian sebanyak 100 orang dengan spesifikasi pengunjung laki-laki dan perempuan, berusia rata-rata 17 tahun sampai dengan 40 tahun dengan berbagai macam profesi.

Alat analisis yang digunakan untuk menganalisis faktor psikografis adalah dengan menggunakan kuisioner dan metode Regresi Linier Berganda serta menggunakan program komputerisasi SPSS. Persamaan regresi yang diperoleh adalah : Y = 3,078 + 0,234 X1 + 0,089 X2 – 210 X3+ e

Berdasarkan hasil analisis dihitung F hitung = 4,629 > F table = 2,70 dan tingkat signifikan sebesar 0,005 < 0,05 sehingga dapat dijelaskan bahwa secara serentak  variabel Psikografis yang terdiri dari gaya hidup (X1), karakter keputusan konsumen (X2), faktor demografis (X3), mempunyai pengaruh cukup signifikan terhadap keputusan membeli pada Matahari Department Store Plaza Mulia Samarinda, dimana secara serentak pengaruh R adalah sebesar 0,355. Berdasarkan hasil perhitungan dari ketiga variabel faktor psikografis, maka dapat disimpulkan bahwa variabel gaya hidup memiliki pengaruh paling besar terhadap keputusan pembelian konsumen, dibuktikan dengan hasil perhitungan Standardized Coefficient Beta =  0,227. Dengan demikian hipotesis yang diajukan diterima.


Keywords


Faktor Psikografis, Gaya Hidup, Keputusan Konsumen

Full Text:

PDF

References


Amirullah. (2002). Perilaku Konsumen. Yogyakarta: Graha Ilmu.

Engel, James F., Black``well, R.D., & Miniard, P.W. (2004). Perilaku Konsumen. (edisi keenam). Jakarta: Binarupa Aksara.

Engel, James F, et.al. (1995). Consumer Behavior. Alih Bahasa: Budiyanto. Jilid 1 dan 2. Jakarta: Bina Rupa Aksara.

Kotler, P., & Susanto, A.B. (1999). Manajemen Pemasaran di Indonesia, Analisis, Perencanaan, Implementasi dan Pengendalian. Jakarta: Salemba Empat.

----------- & Armstrong. (2001). Prinsip-prinsip Pemasaran. (Jilid I). Jakarta: Erlangga.

----------- & Keller. (2008). Manajemen Pemasaran (diterjemahkan Benjamin Molan). (edisi kedua belas). Jakarta: PT.Indeks Kelompok Gramedia.

Mowen, J., & Minor. (2002). Perilaku Konsumen. Jakarta: Erlangga.

Prasetijo, I. (2004). Perilaku Konsumen. Yogyakarta: Andi Offset.

Schiffman, L., & Leslie, L.K. (2008). Perilaku Konsumen (edisi ketujuh). Jakarta: PT. Indeks..

Swasta, B. & Hani, T.H. (2000). Manajemen Pemasaran Analisa dan Perilaku Konsumen. Yogyakarta: Liberty.

Walker, L.B. (2000). Manajemen Pemasaran suatu Pendekatan Strategis dengan Orientasi Global. Jakarta: Erlangga.




DOI: https://doi.org/10.31293/ekm.v5i2.1928

Refbacks

  • There are currently no refbacks.