ANALISIS TINGKAT RESIKO KREDIT PADA PT BANK CENTRAL ASIA Tbk

Febrianti - Lawindra

Abstract


PT. Bank Central Asia  Tbk  merupakan salah satu lembaga keuangan yang memperoleh pendapatan berupa bunga yang diterima dari debitur. Dengan adanya kegiatan pemberian kredit, maka bank sekaligus memasarkan produk-produk bank lainnya seperti giro, tabungan, deposito, kiriman uang (Transfer) dan lain sebagainya.

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat resiko kredit pada PT Bank Central Asia tergolong tinggi atau rendah sebagai dasar pertimbangan pengambilan keputusan.

Penelitian dilakukan pada PT Bank Central Asia Tbk dari tahun 2013 sampai dengan tahun 2014. Jenis data yang digunakan adalah laporan keuangan PT. Bank BCA tbk tahun 2013 dan tahun 2014. Teknik analisis data dalam melakukan pengujian tingkat resiko kredit pada PT Bank Central Asia yaitu Non Performing Loan.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa besarnya nilai Non Performing Loan bank mengalami kenaikan pada tahun 2014 yaitu sebesar 0,16%  (NPL 2014 : 0,61% - NPL 2013 : 0,45%). Hal ini berarti bahwa pengelolaan kredit yang dilakukan oleh bank BCA (PT Bank Central Asia Tbk) mengalami perkembangan yang tidak begitu baik, namun kenaikan nilai Non Performing Loan secara umum menurut dapat dikategorikan sangat baik karena Non Performing Loan masih dibawah atau < 2%.

Kesimpulan penelitian ini yaitu Non Performing Loan pada PT Bank Central Asia Tbk masih tergolong sangat sehat menurut peringkat Risk Profile, Good Corporate Governance, Earning Capital (RGEC), sehingga hipotesis ditolak. 


Keywords


Tingkat Resiko Kredit, Bank, NPL

Full Text:

PDF

References


Dendawijaya, Lukman. 2005. Manajeman Perbankan. Jakarta: Ghalia Indonesia.

Harun. 2010. Penyelesaian Sengketa Kredit Bermasalah. Yogakarta : Pustaka Yustisia.

Kasmir, 2012. Bank dan Lembaga Keuangan Lainnya, Edisi Revisi 2008. Jakarta : PT. Raja Grapindo Persada.

Martono, dkk. 2007. Manajemen Keuangan. Edisi 2. Yogyakarta : Ekonisia.

SK Direksi Indonesia No. 27/162/KEP/DIR.

Suharno. 2003. Analisa Kredit. Jakarta: Djambatan.

Sutrisno. 2008. Manejemen keuangan, teori konsep dan aplikasi. Yogyakarta : Ekonisia.

Tampubolon, Robert. 2004. Manajemen Resiko. PT Elexs Media Jakarta : Komputindo.

Taswan. 2006. Manajemen Perbankan (Konsep, Teknik, dan Aplikasi). Yogyakarta : UPP STIM YKPN

Undang-undang RI nomor 10 tahun 1998 tentang Perbankan.




DOI: https://doi.org/10.31293/jma.v7i1.3212

Refbacks

  • There are currently no refbacks.