PENGARUH KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA (K3) SERTA KOMPENSASI TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN

Ellin Lifitriah Ilmi

Abstract


Penelitian ini dilakukan untuk menguji pengaruh variabel Keselamatan dan Kesehatan Kerja serta Kompensasi terhadap Produktivitas Kerja Karyawan studi kasus Pada PT. PLN (Persero) Area Samarinda Rayon Samarinda Kota. Fokus dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh dari variabel-variabel tersebut terhadap Produktivitas Kerja Karyawan.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh: 1) keselamatan kerja terhadap produktivitas kerja karyawan PT. PLN (Persero) Area Samarinda Rayon Samarinda Kota; 2) kesehatan kerja terhadap produktivitas kerja karyawan PT. PLN (Persero) Area Samarinda Rayon Samarinda Kota; 3) kompensasi terhadap produktivitas kerja karyawan PT. PLN (Persero) Area Samarinda Rayon Samarinda Kota; 4) keselamatan dan kesehatan kerja serta kompensasi secara simultan terhadap produktivitas kerja karyawan PT. PLN (Persero) Area Samarinda Rayon Samarinda Kota.

Populasi penelitian yang digunakan peneliti adalah seluruh karyawan PT. PLN (Persero) Area Samarinda Rayon Samarinda Kota yang berjumlah 79 karyawan. Sampel penelitian sebanyak 65 responden dengan rumus slovin dan pemilihan sampel menggunakan teknik simple random sampling. Teknik analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda, uji asumsi klasik dan pengujian hipotesis.

Hasil penelitian menyimpulkan bahwa: 1) keselamatan kerja berpengaruh signifikan terhadap produktivitas kerja karyawan, hal ini dapat dilihat dari t hitung untuk variabel keselamatan kerja sebesar 4,307 > 1,999 dan nilai signifikansi 0,000 < 0,05; 2) kesehatan kerja tidak berpengaruh signifikan terhadap produktivitas kerja karyawan, hal ini dapat dilihat dari t hitung untuk variabel kesehatan kerja sebesar 0,704 < 1,999 dan nilai signifikansi 0,484 > 0,05; 3) kompensasi berpengaruh signifikan terhadap produktivitas kerja karyawan, hal ini dapat dilihat dari t hitung untuk variabel keselamatan kerja sebesar 2,122 > 1,999 dan nilai signifikansi 0,038 < 0,05; dan 4) keselamatan dan kesehatan kerja serta kompensasi secara simultan berpengaruh signifikan terhadap produktivitas kerja karyawan hal ini dapat dilihat dari F hitung sebesar 22,307  > 2,76 dan nilai signifikansi 0,000 <  0,05.


Keywords


Keselamatan Kerja, Kesehatan Kerja, Kompensasi dan Produktivitas Kerja Karyawan

Full Text:

PDF

References


Hasibuan, Malayu. 2012. Manajemen Sumber Daya Manusia Edisi Revisi. Jakarta: Bumi Aksara.

Mondy, R. Wayne. 2008. Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta: Penerbit Erlangga.

Nurjaman, Kadar. 2014. Manajemen Personalia. Bandung: CV. PUSTAKA SETIA.

Sedarmayanti. 2009. Sumber Daya Manusia dan Produktivitas Kerja. Bandung: CV. Mandar Maju

Suliyanto. 2011. Ekonometrika Terapan Teori dan Aplikasi dengan SPSS. Yogyakarta: CV. ANDI OFFSET

Sunjoyo dkk. 2013. Aplikasi SPSS untuk Smart Riset. Bandung : CV. ALFABETA.

Widodo, Suparno Eko. 2015. Manajemen Pengembangan Sumber Daya Manusia. Yogyakarta : PUSTAKA BELAJAR.

Wiyono, Gendro. 2011. Merancang Penelitian Bisnis dengan Alat Analisis SPSS 17.0 &Smart PLS 2.0. Yogyakarta: PercetakanSTIM YKPM




DOI: https://doi.org/10.31293/jma.v7i1.3224

Refbacks

  • There are currently no refbacks.