KINERJA KEUANGAN HOTEL MARGA JAYA SAMARINDA

Dian Putri Pratama

Abstract


Upaya dalam memperlancar kegiatan operasionalnya, diharapkan adanya peningkatan dalam pelayanan, yang ditunjang oleh peralatan yang memadai, untuk itu diperlukan informasi akuntansi yang tertuang dalam laporan keuangan yang dapat digunakan oleh pihak-pihak yang berkepentingan sebagai bahan pertimbangan dalam empat tahun atau lebih sehingga dapat diperoleh informasi yang mendukung keputusan yang diambil.

Laporan Keuangan merupakan alat yang sangat penting untuk memperoleh informasi sehubungan dengan posisi keuangan suatu perusahaan. Untuk menilai kinerja keuangan suatu satuan kerja, diperlukan beberapa tolak ukur atau standar tertentu. Standar tersebut dapat berupa perbandingan historis atau membandingkan keuangan dengan data-data keuangan pada periode tahun sebelumnya. Tanpa dilakukan perbandingan tersebut, tidak akan diketahui apakah kinerja keuangan suatu satuan kerja menunjukan peningkatan atau mengalami penurunan.

Uraian yang telah dijabarkan sebelumnya dapat dirumuskan permasalahan adalah sebagai berikut : “Apakah kinerja keuangan Hotel Marga Jaya Samarinda ditinjau dari Return On Investment (ROI) pada tahun 2008 hingga tahun 2012 dikategorikan meningkat?” Dasar hipotesis dari penelitian ini adalah : “Kinerja keuangan Hotel Marga Jaya Samarinda ditinjau dari Return On Investment dari tahun 2008 hingga tahun  2012 semakin meningkat”

Pemecahan masalah dan pembuktian hipotesis di dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan Return On Investment (ROI), serta analisis presentasinya dilakukan dengan cara membandingkan antara satu nilai terhadap totalnya dalam laporan keuangan yang sama untuk menghitung pertumbuhan dan melihat kinerja keuangan Hotel Marga Jaya Samarinda dari tahun 2008 hingga tahun 2012.

Hasil penelitian dan analisis yang dilakukan, menunjukan bahwa terjadi kecenderungan rata-rat peningkatan kinerja keuangan Hotel Marga Jaya Samarinda yang diukur berdasarkan Return On Investment (ROI) dari tahun 2008 hingga tahun 2012 yang tentunya juga berdampak baik bagi perusahaan. Berdasarkan penjelasan tersebut, maka hipotesis diterima.


Full Text:

PDF DOC

References


Halim, Abdul dan Bambang Supono, 2001, Akuntansi Manajemen, Edisi Pertama, Cetakan Kespuluh, BPFE, Yogyakarta.

Harahap, Sofyan Syafri, Analisa Kritis Atas Laporan Keuangan, 2006. Cetakan Ketiga, PT. Raja Grafindo Persada, Jakarta.

Keown J Athur, Davis F Scoot, John D Martin, Jay W, Patty. Dasar-dasar Manajemen Keuangan, 2005, Alih Bahasa Chaerul D. Djakman, Salemba Empat. Jakarta.

Prastowo, Dwi dan Rifka Julianty. Analisis Laporan Keuangan, 2002. Cetakan Kedua. AMP YKPN. Yogyakarta.

Sartono, Agus. Manajemen Keuangan Teori dan Aplikasi. 2000, Edisi Ketiga, BPFE. Yogyakarta.

Simangunsong, M. P., Pokok-pokok Analisa Laporan Keuangan, 2000. Edisi Kedua, Cetakan Pertama, Karya Utama. Jakarta.

Susanto, Bambang, Manajemen Akuntansi, 2002, Cetakan Pertama, PT. Sansu Moto. Jakarta.

Syaifrudin, Alwi, Alat-alat Analisis Pembelanjaan Perusahaan. 2001 Edisi Ketiga, Cetakan Pertama, Andi Offset. Yogyakarta.




DOI: https://doi.org/10.31293/ekm.v2i1.379

Refbacks

  • There are currently no refbacks.