OPTIMALISASI PERSEDIAAN SEMEN PADA C.V. SURYA INDAH DI SAMARINDA

Muhammad Erwan Rizki

Abstract


Penelitian dilatarbelakangi oleh adanya keinginan perusahaan untuk melakukan pengendalian persediaan perusahaan dengan melihat kemampuan perusahaan dalam pengadaan semen. Permasalahan dalam penelitian ini adalah : "Apakah optimalisasi persediaan semen yang dilakukan oleh C.V. Surya Indah Samarinda sudah optimal".

 

Dasar teori yang digunakan adalah manajemen operasional khususnya manajemen persediaan. Sedangkan hipotesis yang dibuat adalah : " Persediaan semen yang dilakukan oleh C.V. Surya Indah belum optimal". Dalam penelitian kali ini digunakan alat analisis berupa model persediaan Economic Order Quantity (EOQ), terhadap data hasil penelitian seperti biaya penyimpanan, biaya pemesanan, harga dan jumlah penjualan persediaan semen pada C.V. Surya Indah di Samarinda.

 

Pengendalian persedian dengan metode EOQ (Economic Order Quantity), akan memberikan informasi kepada perusahaan untuk melakukan kebijakan dimasa depan, dengan metode tersebut dapat diketahui apakah pemesanan yang dilakukan perusahaan sudah ekonomis atau belum. Dalam perhitungan Ecomic order quantity ini akan dicari berapa persediaan barang yang optimal untuk dilakukan setiap kali pemesanan dan berapa kali frekuensi pernesanan yang dapat dilakukan, sehingga biaya persediaan yang dikeluarkan juga minimum. Minimalisasi biaya penyimpanan dapat berdampak terhadap maksimalnya laba operasi yang akan diperoleh oleh perusahaan. Sehingga tujuan yang dikehendaki perusahaan dapat tercapai.

Hasil ini menunjukkan bahwa persediaan semen pada C.V. Surya Indah sudah optimal, dengan nilai EOQ 1.784 zak dalam waktu 1 tahun. Tingkat persediaan pengaman sebesar 89 zak,  jumlah pemesanan yang optimal sebanyak 14 zak dengan frekuensi pemesanan sebanyak 36 kali.


Full Text:

PDF DOC

References


Aminudin, 2005, Prinsip-Prinsip Riset Operasi, Erlangga, Jakarta.

Assauri, Sofjan, 2008, Manajemen Produksi dan Operasi, Edisi Revisi, Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia, Jakarta.

Fathoni, Abdurrahmat, 2006, Manajemen Sumber Daya Manusia, Cetakan Pertama, PT. Rineka Cipta, Jakarta.

Haizer, Jay and Barry Render, 2000, Productions and Operations Management, Fourth Edition, Prentice-Hall, inc., Upper Saddle, New Jersey.

Hamalik. Oemar, 2008, Manajemen Pengembangan Kurikulum, Cetakan Ketiga, PT. Remaja Rosdakarya, Bandung.

Hasibuan, Malayu S. P, 2007, Manajemen : Dasar, Pengertian, dan Masalah,Edisi Revisi, Cetakan Keenam, PT. Bumi Aksara, Jakarta.

Herjanto, Eddy, 2007, Manajemen Operasi, Edisi Ketiga, Cetakan Keenam, PT. Grasindo, Jakarta.

Indrajit, Richardus Eko dan Richardus Djokopranoto, 2003, Manajemen Persediaan, PT. Grasindo, Jakarta.

Kuswadi, 2007, Analisis Keekonomian Proyek, Edisi Pertama, CV. Andi Offset, Yogyakarta.

Manullang, M., 2005, Pengantar Manajemen Keuangan, Edisi Kesatu, Andi, Yogyakarta.

Steers, Richard M, 1999, Managing Effective Organizations, A Division of Wadsworth, Inc.

Wibowo, 2006, Manajemen Perubahan, Edisi Kesatu, Cetakan Kesatu, PT. Raja Grafindo, Persada, Jakarta.

Yamit, Zulian, 2005, Manajemen Persediaan, Edisi Pertama, Cetakan Ketiga, Ekonosia, Yogyakarta.




DOI: https://doi.org/10.31293/ekm.v1i1.381

Refbacks

  • There are currently no refbacks.