PENGARUH MOTIVASI DAN DISIPLIN TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA INSPEKTORAT DAERAH PROVINSI KALIMANTAN TIMUR

Pebriana Pebriana Pebriana

Abstract


Pengaruh Motivasi dan Disipil Kerja Terhadap Kinerja Pegawai pada Inspektorat Daerah Provinsi Kalimantan Timur” dibawah bimbingan Dosen Pembimbing I Bapak    H. Eddy Soegiarto dan Dosen Pembimbing II Bapak E.Y. Suharyono.

            Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui : 1) Pengaruh motivasi  terhadap kinerja pegawai pada Inspektorat Daerah Provinsi Kalimantan Timur. 2) Pengaruh disiplin  terhadap kinerja pegawai pada Inspektorat Daerah Provinsi Kalimantan Timur. 3) Pengaruh motivasi dan displin terhadap Kinerja Pegawai pada Inspektorat Daerah Provinsi Kalimantan Timur.

            Populasi dalam penelitian ini sebnyak 18 orang pegawai dan sampel dalam penelitian ini adalah Pegawai Negeri Sipil yang berkerja pada Inspektorat Daerah Provinsi Kalimantan Timur, sebanyak 9 responden, dimana dalam menetapkan jumlah sampel tersebut hanya Pejabat Eselon saja.

            Alat analisis dan uji hipotesis dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi berganda atau multiple regresi yang terdiri dari uji simultan (uji serentak) dan uji partial (uji masing-masing). Adapun dalam melakukan proses analisis data menggunakan alat bantu statistik SPSS model 20.

            Hasil analisis data dalam penelitian ini menunjukkan bahwa variabel motivasi berpengaruh terhadap kinerja pegawai Inspektorat Daerah Provinsi Kalimantan Timur. Hal ini dikarenakan terdapat pengaruh positif dan signifikan diantara kedua variabel, dimana nilai thitung lebih besar dari ttabel atau 1,977 > 1,812 dengan nilai signifikansi 0,095. Hal ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh atau hubungan secara positif dan signifikan diantara variabel motivasi kerja terhadap variabel kinerja.

            Hasil analisis data dalam penelitian ini menunjukkan bahwa variabel disiplin kerja berpengaruh terhadap kinerja pegawai Inspektorat Daerah Provinsi Kalimantan Timur. Hal ini dikarenakan terdapat pengaruh positif dan signifikan diantara kedua variabel, dimana nilai thitung lebih besar dari ttabel atau 2,185 > 1,812 dengan nilai signifikansi 0,072. Hal ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh atau hubungan secara positif dan signifikan diantara variabel disiplin kerja terhadap variabel kinerja.

            Hasil analisis data dalam penelitian ini menunjukkan bahwa variabel Motivasi dan Disiplin memiliki pengaruh terhadap kinerja pegawai Inspektorat Daerah Provinsi Kalimantan Timur. Hal ini dikarenakan terdapat pengaruh positif dan signifikan diantara variabel-variabel independen terhadap variabel dependen, dimana nilai Fhitung > Ftabel  atau10,509 > 4,964 dengan signifikansi 0,011 < 0,05. Hal ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh signifikan diantara variabel independen terhadap variabel dependennya, maka dengan demikian hipotesis yang diajukan terbukti kebenarannya.

 


Keywords


Motivasi, disiplin, kinerja pegawai

Full Text:

PDF

References


A.A Anwar Prabu Mangkunegara, 2012, Manajemen Sumber Daya Manusia, PT. Remaja Rosdakarya, Jakarta.

A.S. Moenir. 2010, Manajemen Pelayanan Umum di Indonesia, Yogyakarta: Bumi Aksara.

Abraham H. Maslow. 2010. Motivasi dan Kepribadian (Teori Motivasi dengan Pendekatan Hierarki Kebutuhan Manusia), PT PBP, Jakarta.

Danang Sunyoto. 2015. Manajemen dan Pengembangan Sumber Daya Manusia, Yogyakarta : Center for Academic Publishing Service.

Danim, Sudarwan. 2014. Ekonomi Sumber Daya Manusia. Jakarta: Pustaka Setia.

Dewi Priyatno. 2008. Mandiri Belajar SPSS-Bagi Mahasiswa dan Umum, Yogyakarta : Mediakom.

Edy Sutrisno, 2011. Manajemen Sumber Daya Manusia, Jakarta: Kencana.

Gomes, Faustino Cardoso, 2010. Manajemen Sumber Daya Manusia, Yogyakarta.

Hani, T. Handoko. 2010. Manajemen Personalia dan Sumber Daya Manusia Edisi 2. Badan Penerbit Fakultas Ekonomi UGM, Yogyakarta.

Hariandja, Marihot Tua Efendi. 2012. Manajemen Sumber Daya Manusia Penerbit PT Bumi Aksara. Jakarta.

Hasibuan, Malayu S.P. 2011. Organisasi dan Motivasi Dasar Peningkatan Produktivitas. Penerbit PT Bumi Aksara. Jakarta.

Hasibuan. Malayu S.P. 2012. Manajemen Sumber Daya Manusia (Kebijakan Kinerja Pegawai). Penerbit BPFE, Jakarta

______, 2016, Manajemen Sumber Daya Manusia. Edisi Revisi. PT Bumi Askara. Jakarta.

Ivonne A.S. Sajangbati (2013) jurnal berjudul “Motivasi, Disiplin, dan Kepuasan Pengaruhnya Terhadap Kinerja Pegawai “ PT. Pos Indonesia (Persero) Cabang Bitung

Marsono (2013) jurnal berjudul “Pengaruh Motivasi dan Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Karyawan (Studi kasus pada PT. Satwiga Mustika Naga Contractor)”.

Nawawi. 2011. Manajemen Sumber Daya Manusia: untuk Bisnis yang Kompetitif. Yogyakarta: Gajahmada University Press.

Prawirosentono, Suyadi, 2010, Manajemen Sumber Daya Manusia (Kebijakan Kinerja Pegawai), Edisi Pertama, Cetakan Pertama, BPFE, Yogyakarta.

______, 2012. Manajemen Sumber Daya Manusia. Cetakan keenam belas. Penerbit PT Bumi Aksara, Jakarta.

Raymond A. Noe et. Al, 2010. Manajemen Sumber Daya Manusia Mencapai Keunggulan Bersaing, Penerbit Salemba Empat, Jakarta.

Riduwan dan Sunarto, 2013. Pengantar Statistika untuk Penelitian Pendidikan, Sosial, Ekonomi, Komunikasi, dan Bisnis Bandung: Alfabeta

Rivai, Veithzal, 2011. Manajemen Sumber Daya Manusia untuk Perusahaan dari Teori ke Praktik: Rajawali Press

Santoso, Singgih, 2009. Panduan Lengkap Menguasai Statistik dengan SPSS 17. Elex Media Komputindo. Jakarta

Sedarmayanti, 2011. Manajemen Sumber Daya Manusia Reformasi Birokrasi dan Manajemen Pegawai Negeri Sipil. PT. Refika Aditama, Bandung.

Simamora. Henry, 2010. Manajemen Sumber Daya Manusia. Penerbit STIE KKPN, Jakarta.

Siswanto, Bejo. 2012. Manajemen Tenaga Kerja Indonesia (Pendekatan Administratif dan Operasional) PT. Bumi Aksara, Jakarta.

Sugiyono, 2010, Metode Penelitian Bisnis. Cetakan Ke-13, CV. Alfabeta, Bandung.

Suwanto, Donni Juni P, 2014. Manajemen Sumber Daya Manusia dalam Organisasi Publik dan Bisnis, Bandung: Alfabeta.

Tika, P. 2012, Budaya Organisasi dan Peningkatan Kinerja Perusahaan Penerbit PT. Bumi Aksara, Jakarta.

Wahyono, T. 2010, Membuat Sendiri Aplikasi dengan Memanfaatkan Barcode. PT. Elex Media Komputindo, Jakata.

Wibowo, 2012. Manajemen Kinerja, Edisi Ketiga PT. Raja Grafindo Persada. Jakarta




DOI: https://doi.org/10.31293/ekm.v6i2.5829

Refbacks

  • There are currently no refbacks.