PENGARUH INSENTIF DAN BONUS PER JAM MENGAJAR TERHADAP PRESTASI KERJA GURU PADA SDN No. 001 KECAMATAN SILUQ NGURAI

Selvi .

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh insentif dan bonus per jam mengajar terhadap prestasi kerja guru pada SDN 001 Siluq Ngurai.

Apakah insentif dan bonus per jam berpengaruh signifikan terhadap prestasi kerja guru pada SDN 001 Siluq Ngurai?

Menurut Hani Handoko (2004:56) “Manajemen Sumber Daya Manusia adalah bagian dari manajemen. Oleh karena itu, teori-teori manajemen umum menjadi dasar pembahasannya”. Mangkunegara (2006:50) mendefinisikan “Prestasi kerja adalah hasil kerja saecara kualitas dan kuantitas yang dicapai seseorang dalam melaksanakan tugasnya, sesuai dengan tanggung jawab yang diberikan kepadanya”.

Hipotesis pada penelitian ini dikemukakan sebagai berikut Insentif dan bonus per jam berpengaruh signifikan terhadap prestasi kerja guru pada SDN 001 Siluq Ngurai

Hubungan antara insentif dan bonus per jam sangat erat dan signifikan. Koefisien determinasi sebesar 72,1% menunjukkan bahwa secara simultan dana Insentif dan biaya bonus per jam cukup kuat mempengaruhi prestasi kerja ditinjau dari nilai rata-rata siswa kelas 4.  Faktor lain juga memiliki pengaruh terhadap prestasi, yaitu sebesar 27,9%. Faktor lain yang dimaksud misalnya keadaan ruang mengajar, stress kerja, gaya kepemimpinan, dan lain-lain. Mengingat bahwa prestasi kerja yang mana dalam hal ini adalah nilai rata-rata siswa dipengaruhi oleh banyak variabel.

Dari hasil analisis dapat ketahui bahwa hubungan antara bonus per jam dengan prestasi sangat signifikan. Artinya bahwa untuk meningkatkan prestasi diperlukan alokasi dana kepada para guru. Karena bous per jam adalah cara yang paling efektif untuk memberikan semangat pada para guru agar lebih rajin mengajar. 

Hipotesis pada penelitian ini “Insentif dan bonus per jam berpengaruh signifikan terhadap prestasi kerja guru pada SDN 001 Siluq Ngurai” diterima.


Full Text:

DOC PDF

References


Handoko T. Hani, 2004, Manajemen Sumber Daya Manusia, Penerbit BTPF, Jogyakarta

Hasibuan, Melayu, 2001, Manajemen Sumber Daya Manusia, Bumi Aksara, Jakarta

Heidjrachman & Suad, Husna, 2000, Manajemen Sumber Daya Manusia, BPFE, Yogyakarta




DOI: https://doi.org/10.31293/jma.v3i2.938

Refbacks

  • There are currently no refbacks.