ANALISIS WAKTU TEMPUH PERJALANAN KENDARAAN RINGAN KOTA SAMARINDA ( Studi Kasus JL. S. Parman- Ahmad Yani I- Ahmad Yani II- DI. Panjaitan- PM.Noor )
Abstract
Seiring meningkat jumlah penduduk di kota samarinda juga memberikan dampak terhadap kepadatan arus lalu lintas. Kepadatan arus lalu lintas pada ruas jalan dapat mengakibatkan terjadinya penumpukan kendaraan, kemacetan, tundaan waktu perjalanan dan rendahnya kenyamanan, serta menurunya tingkat pelayanan ruas jalan. Kepadatan arus lalu lintas ini tentu akan berpengaruh pada waktu perjalanan yang di perlukan. Tujuan penelitian ini mengatahui waktu tempuh perjalanan, kecepatan rata-rata, BOK, dan model hubungan antara kecepatan rata-rata dan BOK, akibat kepadatan pada ruas Jalan S. Parman, Jalan Ahmad Yani 1, Jalan Ahmad Yani 2, Jalan DI. Panjaitan, Jalan PM. Noor.
Analisis yang di lakukan secara manual sesuai dengan kondisi arus lalu lintas, dalam hal ini di lakukan analisis menggunakan MKJI dan BOK berdasarkan metode PCI. untuk mengetahui analisis waktu tempuh perjalanan berdasarkan kecepatan rata-rata dan BOK.
Hasil analisis kinerja ruas Jalan S. Parman pada hari senin, rabu, sabtu dan minggu. Jalur 1 waktu tempuh 91 detik, kecepatan rata-rata 26,77 Km/jam, dan BOK sebesar Rp 4.791 dan jalur 2 waktu tempuh 89 detik, kecepatan rata-rata 27,55 Km/jam, dan BOK sebesar Rp 4.720. Jalan Ahmad Yani 1 pada hari senin, rabu, sabtu dan minggu. Jalur 1 waktu tempuh 99 detik, kecepatan rata-rata 29,03 Km/jam, dan BOK sebesar Rp 4.595 dan jalur 2 waktu tempuh 103 detik, kecepatan rata-rata 28,00 Km/jam, dan BOK sebesar Rp 4.681. Jalan Ahmad Yani 2 pada hari senin, rabu, sabtu dan minggu. Jalur 1 waktu tempuh 98 detik, kecepatan rata-rata 30,60 Km/jam, dan BOK sebesar Rp 4.474 dan jalur 2 waktu tempuh 96 detik, kecepatan rata-rata 31,78 Km/jam, dan BOK sebesar Rp 4.425. Jalan DI. Panjaitan pada hari senin, rabu, sabtu dan minggu. Jalur 1 waktu tempuh 74 detik, kecepatan rata-rata 31,70 Km/jam, dan BOK sebesar Rp 4.396 dan jalur 2 waktu tempuh 72 detik, kecepatan rata-rata 32,71 Km/jam, dan BOK sebesar Rp 4.329. Jalan PM. Noor pada hari senin, rabu, sabtu dan minggu. Jalur 1 waktu tempuh 252 detik, kecepatan rata-rata 33,93 Km/jam, dan BOK sebesar Rp 4.253 dan jalur 2 waktu tempuh 247 detik, kecepatan rata-rata 34,66 Km/jam, dan BOK sebesar Rp 4.211. Permodelan yang di dapat kecepatan rata-rata dan Bok adalah. Jalur 1 R² = 0,994 dan jalur 2 R² = 0,996
Keywords
Full Text:
pdfRefbacks
- There are currently no refbacks.
VOL 1. NOMOR 1. AGUSTUS 2012