KAJIAN STRUKTUR BETON BERTULANG PADA GEDUNG HOTEL IBIS DAN MERCURE SAMARINDA

ANINDI FIPIYAR HANANTA

Abstract


Struktur adalah bagian-bagian yang membentuk bangunan seperti pondasi, sloof, dinding, kolom, ring, kuda-kuda, dan atap. Pada prinsipnya, elemen struktur berfungsi untuk mendukung keberadaan elemen nonstruktur yang meliputi elemen tampak, interior, dan detail arsitektur sehingga membentuk satu kesatuan. Setiap bagian struktur bangunan tersebut juga mempunyai fungsi dan peranannya masing- masing.

Pada penelitian ini, akan dilakukan pengkajian perencanan Ibis dan Mercure Hotel Samarinda yang di bangun sekitar tahun 2012 dimana sebelumnya menggunakan struktur komposit kemudian dilakukan pengkajian ulang menggunakan struktur beton bertulang dengan mempertimbangan SNI beton dan gempa yang sudah diperbaharui yaitu SNI 2847-2013 dan SNI 1726-2012. Analisa struktur di hitung menggunakan ETABS v16.

Dari hasil penelitian skripsi ini diperoleh dimensi struktur pelat, balok induk, balok anak, kolom, dan sambungan.


Keywords


struktur gempa, struktur beton, analisa gempa statis, analisa gempa dinamis

Full Text:

doc

References


Badan Standarisasi Nasional, 2012. Tata Cara Perencanaan Ketahanan Gempa Untuk Struktur Bangunan Gedung dan Non- Gedung (SNI 1726-2012). Jakarta: BSN

Badan Standarisasi Nasional, 2013. Persyaratan beton struktural untuk bangunan gedung (SNI 2847-2013). Jakarta: BSN

Badan Standarisasi Nasional, 2013. Beban minimum untuk Perancangan Bangunan Gedung dan Struktur lain (SNI 1727-2013). Jakarta: BSN

Agus Setiawan, ST., MT. 2016. Perancangan Struktur Beton Bertulang Berdasarkan SNI 2847-2013, Jakarta: Erlangga


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


VOL 1. NOMOR 1. AGUSTUS 2012