Pengaruh Motivasi Kerja Terhadap Semangat Kerja di Bagian Keuangan Dinas Pertanahan dan Penataan Ruang Kabupaten Kutai Timur

M. Mar'i Agans

Abstract


Penelitian ini bertujuan ingin mengetahui bagaimana pengaruh motivasi kerja terhadap semangat kerja pegawai di Bagian Keuangan Dinas Pertanahan dan Penataan Ruang Kabupaten Kutai Timur, oleh karena itu maka peneliti merumuskan hipotesa “motivasi kerja memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap semangat kerja pegawai di Bagian Keuangan Dinas Pertanahan dan Penataan Ruang Kabupaten Kutai Timur”.

Waktu pelaksanaan penelitian dilaksanakan pada bulan Desember 2017 sampai dengan bulan Mei 2018 selama 5 (lima) bulan. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan Korelasi Product Moment , pengumpulan data mengunakan kuisioner kepada para responden dengan jumlah sampel yaitu 8 (delapan) responden.

Berdasarkan hasil analisa Korelasi Product Moment terdapat pengaruh positif antara motivasi kerja terhadap semangat kerja pegawai di Bagian Keuangan Dinas Pertanahan dan Penataan Ruang dengan nilai korelasi 0,441. Berdasarkan interpretasi tersebut maka pengaruh motivasi kerja terhadap semangat kerja pegawai berada pada kategori sedang (cukup).


Keywords


motivasi kerja, semangat kerja

Full Text:

doc

References


Alex S. Nitisemito. 2002. Manajemen Personalia : Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta : Ghalia Indonesia

Arep , Ishak, Hendri Tanjung.2003. Manajemen Motivasi. Jakarta: Gramedia

Anwar Prabu Mangkunegara, 2008, Manajemen Sumber Daya Manusia Perusahaan, Remaja RosdaKarya, Bandung.

Herujito, Yayat, M. 2001. Dasar-Dasar Manajemen. Jakarta: Grasindo

Handoko. T. Tani, 2001, Manajemen Personalia Dan Sumber Daya Manusia, Edisi kedua, Penerbit Andi, Yogyakarta.

Hasibuan, Malayu. S. P. 2009, Manajemen Sumber Daya Manusia.Bumi Aksara, Jakarta.

Malayu.S.P Hasibuan. 2003. Manajemen: Dasar, Pengertian dan Makalah. Jakarta: Vumi Aksara

Rinaldy, reza, 2015, Pengaruh Motivasi Terhadap Peningkatan Produktivitas Kerja Pegawai Di Kantor Camat Medan Barat Kota Medan, Skripsi, Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik Universitas Sumatera Utara Medan.

Sadili Samsudin. 2009, Manajemen Sumber Daya Manusia, Pustaka Setia, Jakarta Timur.

Siagian, Sondang, P.2002. Kiat Peningkatan Produktivitas Kerja. Jakarta: Rineka Cipta

Solihin, Ismail.2009. Pengantar Manajemen. Jakarta: Erlangga

Sudarmadi . 2007. Analisis Pengaruh Budaya Organisasi dan Gaya Kepemimpinan Terhadap Kepuasan Kerja dan Kinerja Karyawan. Thesis. Program Pasca Sarjana Universitas Diponegoro Semarang (Studi Empiris : Karyawan Administratif Universitas Semarang)

Sugiyono. 2005. Metode Penelitian Administrasi. Bandung : Alphabet

Vaitzhal Rivai dan Deddy Mulayadi. 2009, Kepemimpinan dan Perilaku Organisasi, Jakarta : PT Rajagrafindo Prasada.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.