PENGARUH VARIASI SUHU PERAWATAN BETON TERHADAP NILAI KUAT TEKAN BETON MUTU K-350

DESY RAHAYU SETYAWATI

Abstract


Desy Rahayu Setyawati, Pengaruh Variasi Suhu Perawatan Beton Terhadap Nilai Kuat Tekan Beton Mutu K-350, di bawah bimbingan Syahrul ST.,MEng dan Ari Sasmoko Adi ST.,MT.

   Beton adalah campuran semen Portland atau semen hidraulik yang lain, agregat halus, agregat kasar dan air dengan atau tanpa bahan tambah membentuk masa padat (SNI 03-2834-1993).Bahan pembentuk beton terdiri dari campuran agregat halus dan agregat kasar dengan air dan semen sebagai pengikatnya.

Perawatan ini dilakukan setelah beton mencapai final setting artinya beton telah mengeras. Perawatan ini dilakukan agar proses hidrasi selanjutnya tidak mengalami gangguan.Jika hal ini terjadi beton akan mengalami keretakan karena kehilangan air yang begitu cepat.Perawatan dilakukan minimal selama 7 (tujuh) hari dan beton berkekuatan awal tinggi minimalselama 3 (tiga) hari serta harus dipertahankan dalam kondisi lembab kecuali dilakukan dengan perawatan yang dipercepat (PB1989:29).

Perawatan ini tidak hanya dimaksudkan untuk mendapatkan kekuatan tekan beton yang tinggi tapi juga dimaksudkan untuk memperbaiki mutu dari keawetan beton kekedapan terhadap air ketahanan terhadap aus serta stabilitas dari dimensi struktur. Penelitian ini di lakukan untuk mengetahui pengruuh dari beberapa metode ta itu di rendam,tidak direndam dan di dalam ruangan terhadak kuat tekan beton. 


Keywords


Kuat tekan, perawatan, perendaman, diluar ruangan

Full Text:

doc

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


VOL 1. NOMOR 1. AGUSTUS 2012